Peta Rute Puncak Becici Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta

puncak becici dlingo

Pemandangan lahan terasering dan deretan pohon pinus akan menemani perjalananmu ketika akan sampai di lokasi puncak becici, siapkan mobil prima, tikungan tajam dan rute yang menukik juga menyertai perjalannmu.

Ada yang bilang tiket masuk ke puncak becici ini gratis. Pengunjung hanya dikenakan biaya parkir Rp3 ribu untuk roda dua dan Rp 10 ribu untuk mobil.

Ada juga yang bilang Puncak Becici HTM 5K Parkir motor 2K, mobil 5K, spot photo berbayar 4K/org

Jogja ke puncak becici dapat ditempuh ±1 jam perjalanan.

Penduduk setempat ramah ramah, kulinernyapun harga standart, hal ini mungkin juga menjadi acuan pada bulan lalu Obama kunjungi obyek wisata baru di DIY ini. hahhahahaha

Singkatnya Rute Puncak Becici dari Kota Yogyakarta

  1. Arahkan kendaraan menuju Jalan Imogiri Timur, sampai mentok di pertigaan pasar Imogiri. 
  2. Dari Pertigaan tersebut ambil arah kiri dan ikuti papan petunjuk jalan menuju kebun Buah Mangunan.
  3. Mulai dari sini Jalan yang dilalui mulai menanjak, dan berkelok-kelok. Sampai bertemu di pertigaan kebun buah dan Hutan Pinus, ambil arah lurus menuju Hutan Pinus Mangunan. 
  4. Ikuti jalan tersebut melewati kawasan wisata Hutan Pinus Mangunan sampai bertemu di pertigaan yang ada papan petunjuk jalan menuju Puncak Becici. 
  5. Ikuti Papan petunjuk yang ada mulai dari sini dan akan membawa kita ke kawasan wisata Puncak Becici.

Peta ke Puncak Becici

PUNCAK BECICI & SEKITARNYA

Agenda terakhir kami di kota Yogyakarta berkelana mencari Pine forrest (Hutan Pinus).
Memang Yogya dikelilingi berbagai macam tanaman, salah satunya pinus ini.

Jadi ingat film Twilight, my favorite. Suasananya persis ini cuma beda negara. Xixixixi….

Kumpulan pinus menjadi sangat indah & dahsyat bila dilihat dari dekat. Kali ini kami memilih hutan di puncak yang tertinggi.

Jalanan menuju kesana memang halus tapi medannya membutuhkan skill yang sangat terampil.
Akhirnya kemudi mobil saya ambil alih takut kejadian kemarin terulang lagi, mobil ngga kuat menanjak & berhenti di tengah-tengah tanjakkan.

Jangan ditanya rasanya, jantung sudah mau lompat keluar. Semua jurus & doa dikeluarkan, keringat terus mengalir.

Alhamdullilah jalanan masih sepi & akhirnya putar balik ganti destination, hehehhehe….

Kali ini jalanan saya taklukan, dari Yogya menuju Puncak Becici memakan waktu 1 hrs 30 mnt. Selama perjalanan kita disuguhi pemandangan pinus sepanjang mata memandang.

Karena memang daerah Imogiri terkenal dengan kumpulan hutan pinusnya. Selama perjalanan ke Puncak Becici, banyak hutan-hutan pinus lainnya yang namanya bermacam-macam.

Arena permainan & fasilitas tiap hutan berbeda tapi intinya menyajikan pinus sebagai ikon mereka. Ada arena outbond, restaurant, spot foto cantik pastinya.

Sesampai di Puncak Becici, ternyata kami tadi melewati jalan yang dinamakan cino mati karna memang kontur jalanannya naiiikkk sekali, bila ngga tepat memainkan gigi & kopling ngga akan berhasil ke atas.

Disarankan mobil matic yang ukuran bodi kecil ngga lewat kesana, lebih baik cari rute lainnya yang lebih landai (maaf no pic jalannya, mana sempat nyetirnya sambil deg2an).

Inilah Puncak Becici dimana kita bisa melihat pemandangan hijau dibawah. Rasanya damai, nyaman, pastinya dingin.

The addres, just google it:
Gunungcilik RT. 07 / RW. 02, Muntuk, Dlingo, Muntuk, Dlingo, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55783

Perlu perjuangan keras dapat foto2 cantik ini.
It’s worth to get here in one piece.

puncak becici

sunset puncak becici

puncak becici bantul

puncak becici gerbang

tidur di puncak becici

Leave a Comment